Sinopsis Love at 4 Size (Thai Movie)

By Astrid Khairina S - Agustus 30, 2013


Seperti biasa , Thailand memberikan sebuah film dalam konsep mengemas 4 cerita di dalamnya.

1. Senior Crush
Berkisah tentang gadis manis bernama Fon
yang merupakan seorang primadona sekolah. Boat dan teman- temannya pun merupakan beberapa dari sekian banyak fans dari Fon. Setelah mendapatkan nomor ponsel Fon , Boat nekat mengajak Fon berkencan. Hal tersebut di iyakan Fon. Namun sebenarnya Fon memiliki maksud tersendiri di balik itu semua. Ia ingin memberikan pelajaran pada Boat bahwa mencintai itu tidak hanya karena fisik. Fon ingin tahu apakah Boat benar- benar mencintainya, sehingga ia pun mengerjai Boat dalam perjalanan kencannya.

2. Wait
Bright dan Pla merupakan pasangan yang sama-sama menyukai musik. Bright adalah siswa tampan di sekolahnya. Amat sangat pas dengan Pla yang juga merupakan anggota dari sebuah band di sekolahnya. Di awal pacaran mereka , hubungan mereka cukup sempurna. Bright sering memberikan boneka untuk Pla sebagai tanda cintanya. Namun sayangnya hal tersebut tidaklah berjalan lama, karena Brigth harus pindah ke luar negeri.
Pla tetap sabar menanti Bright kembali. Mereka hanya berkomunikasi lewat jejaring sosial. Hingga tak terasa satu tahun sudah terjalin. Namun sayangnya Pla kecewa karena ia tanpa sengaja melihat Bright memberikan boneka kepada wanita lain.

3.Love is not to be played
Seorang wanita mencemburui kekasihnya yang bernama Yo. Ia mengira kekasihnya tertarik dengan wanita lain. Akhirnya ia memutuskan untuk membalas dendam dengan cara mendekati lelaki lain. Akankah Yo tetap bertahan?

4.Bestfriend
Yok dan Eua merupakan sepasang kekasih yang hubungannya di awali dengan persahabatan mereka. Yok amat senang dengan status barunya ini. Ia pun akhirnya mencium Eua di halte ketika Eua sedang tertidur. Tanpa disangka, ternyata Eua justru tak suka dan ia pun marah pada Yok. Ia lebih senang hubungan mereka saat mereka masih bersahabat.

  • Share:

You Might Also Like

1 komentar