Bintang DISNEY asal INDONESIA- Tania Gunadi

By Astrid Khairina S - Agustus 25, 2011


Sebagai satu-satunya artis DISNEY asal INDONESIA, Tania Gunadi (begitu ia akrab di sapa)memulai karir keartisannya setelah ia memulai masuk sekolah akting dengan pengajar Robert F.Lyons. Beliau merupakan mantan aktor Hollywood yg membintangi sejumlah film laris di era 70-80an seperti "Cease Fire" ,"Gunsmoke" dan "Dealing".
Tania yg memang menyukai akting sejak kecil , hijrah dari tempat asalnya Bandung, Indonesia ke Los Angeles, Amerika pada saat ia berumur 17 tahun.Ketika itu, Tania mendapat Lotere Green Card.
Tania yg sedari kecil memang tidak pernah terfikir atau bercita-cita menjadi "artis" menetap di Amerika sambil meneruskan sekolahnya sembari bekerja sambilan di salah satu cabang perusahaan Pizza Hut di LA.
Tania yg memulai karirnya melalui ikut serta audisi iklan komersial Disney Channel tersebut, di haruskan untuk "berteriak" ketika menaiki roller coaster. Memang, produser Disney sengaja ingin melihat ekspresi dari "calon peserta audisinya"ketika menaiki roller coaster. Tania yg pada putaran ke17 roller coaster masih sangat antusias dan berekspresi akhirnya di rekrut oleh pihak Disney yg pada saat itu memang sengaja khusus mencari bintang disney berwajah ASIA.



Sejak itu pula nama Tania Gunadi mulai melesat dengan membintangi sejumlah film di Disney Channel. Film yg ia bintangi adalah "Even Steven" dan berperan sebagai Allison Wong.
Lalu membintangi Star Trek: Voyager dengan aktor tamu Tom Virtue. Dia juga membintangi film “Pixel Perfect” tahun 2004 bersama Brett Cullen. Lalu berperan sebagai perwira di pesawat alien dalam film laris “Star Trek.
Tania Gunadi juga kebagian peran sebagai Sri Sumarto dalam tiga episode drama seri dokumenter FOX berjudul “Boston Public”. Dia juga bermain dalam film produksi Hallmark Hall of Fame Film yang berjudul “The Magic of Ordinary Days”, bersama artis Hollywood Keri Russell. Film seri yang membuat namanya semakin terangkat ketika dia bermain dalam “Aaron Stone” sebagai Emma Lau. Peran Emma Lau  merupakan peran yang penting dalam serial ini. Di sana, sedikitnya dia tampil dalam 21 episode
FIm layar lebar Tania pun berjudul  Possesions dan Unconditionally(2010).

Gimana teman2 ? ga nyangka kan , ternyata INDONESIA juga memiliki segudang bakat yg pantas di sejajarkan dengan artis artis luar negeri. Terkadang kita salah beranggapan bahwa perusahaan sebesar Disney hanya mau merekrut orang-orang berbakat sekitar Amerika saja. Tapi sudah di buktikan kan? Ternyata ada juga loh perwakilan dari negara kita sebagai bintang Disney. Sekian yaaa infonya , semoga bermanfaat ^^

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar