Spoiler Secret TAIWAN MOVIE (Jay Chou ,Kwai Lun Mei)

By Astrid Khairina S - April 06, 2012

Film ini memang bukan film baru,Film berjudul "secret" ini dirilis sekitar juli 2007, dan gue emang udah lama nonton film ini, tapi sumpah gue bakal nyesel kayanya kalo sampe ga nulis review film ini di blog gue. Untuk yang sudah pernah nonton ga masalah, untuk yang belum nonton silahkan di lihat, siapa tau bisa menambah koleksi jadwal nonton film anda :)

Bagaimana rasanya mencintai seseorang yang di batasi oleh dimensi ruang dan waktu yang berbeda? Apalagi jika
orang yang kita cintai justru adanya bukan di masa sekarang, melainkan di masa lalu atau masa depan? Bagaimana bisa ? bukankah kita di batasi oleh waktu?inilah "SECRET". Semuanya dapat terjawab di film ini.

"ketika kamu berani memulai, maka kamu tidak bisa berhenti di tengah  jalan, tetapi kamu harus menyelesaikan sampai akhir"
beginilah kira-kira kata yang tepat dan sesuai dengan film yang satu ini. Seolah seperti sebuah permainan kuno dimana kamu tidak dapat kembali di tengah jalan, namun ketika kamu harus melanjutkan sampai akhir, suatu perubahan besar terjadi padamu.

Cerita ini bermula dari Xiao Lun (Jay Chou) yang pindah ke sekolah tempat dimana ayahnya mengajar. Xiao Lun memang anak yang pendiam, namun ia cukup di segani. Ia mengambil jurusan "piano" di sekolah tersebut dan tentunya kemampuannya dalam bermain piano tidak dapat di ragukan lagi. Di sekolah tersebut, terdapat ruang piano tua yang bisa di bilang "sudah lama",bahkan saat hari kelulusan nanti bangunan tersebut  berencana akan di runtuhkan. Namun siapa sangka , bangunan itu justru yang membuat Xiao Lun betah berlama-lama.Dan di bangunan itu pula ia bertemu dengan seorang gadis bernama Xiao Yi(kwai lun mei), seseorang yang menyenangkan sekaligus misterius yang ternyata satu kelas dengannya.Xiao Yi sering menghilang, bahkan Xiao Lun pun sempat di buatnya kebingungan sebab Xiao Yi hanya muncul di waktu tertentu, tidak punya teman, dan ia seringkali menghilang tiba-tiba.

Hari demi hari semakin berlalu, mulai tumbuhlah benih-benih cinta di antara Xiao Lun dan Xiao Yi. Hingga klimaksnya bermula pada saat Xiao Yi salah paham dan cemburu kepada Xiao Lun yang tanpa sengaja mencium wanita lain, sejak saat itu Xiao Yi pun menghilang dan tidak pernah muncul kembali. Sampai hari kelulusan pun tiba, dimana hari itu pula bangunan piano tua akan di runtuhkan, Xiao Yi tiba =tiba muncul di kejauhan dengan wajah sedih. Dan seperti biasa ia menghilang kembali

klimaks :
- Xiao Lun menemukan foto ayahnya (yang juga guru di sekolah itu) tengah berfoto bersama Xiao Yi  namun foto itu adalah foto belasan tahun yang lalu.
- Jika ruang piano di runtuhkan , Xiao Lun dan Xiao Yi tidak akan bisa bertemu kembali
-Ketika Xiao lun bertanya kepada teman-temannya tentang gadis bernama Xiao Yi tak satupun dari mereka yang mengetahui siapa itu Xiao Yi. Aneh bukan ? padahal ia teman satu kelas mereka.

Begitulah kira-kira klimaksnya. Jika penasaran, saksikan sendiri :D
NB : yang membuat saya kagum , ternyata yang menyutradarai film ini yaitu Jay Chow sendiri. Ternyata ia berperan sebagai aktor (xiao Lun ) sekaligus sebagai sutradara di film ini. Cool !
Selain itu di film ini banyak menyuguhkan berbagai macam adegan permainan piano yang the best, seperti halnya drama musical yang biasa di selingi dengan adegan nyanyian atau dance, namun film ini berberda, lebih menonjolkan adegan Piano yang indah dan mengangumkan.
Jalan cerita dari film ini tidak mudah di tebak (kecuali jika dari awal anda memang membaca reviewnya lebih dulu :D), dan memang ide ceritanya cukup sangat baik menurut saya, karena tidak monoton.








  • Share:

You Might Also Like

32 komentar